Pengcab PBSI Gelar Payakumbuh Open, 400-an Atlet dari 5 Provinsi Akan Berkompetisi

236

Payakumbuh — Kejuaraan bulutangkis kelompok umur bertajuk “Payakumbuh Open” kembali digelar Pengurus Cabang Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (Pengcab PBSI) Kota Payakumbuh. Kejuaraan akan berlangsung selama empat hari itu akan mempertandingkan 12 nomor. Hal itu diungkap Ketua Panitia Kejuaraan Firdaus saat dihubungi Minggu (15/12).

“Ada 12 nomor yang akan dipertandingkan, masing-masing kelompok pra usia dini putra/putri, kelompok usia dini putra/putri, kelompok anak putra/putri, kelompok pemula putra/putri, kelompok remaja putra/putri, ganda remaja putra dan ganda dewasa putra,” terang Firdaus.

Dikatakan, hingga minggu (15/12) siang, tercatat sudah lebih 400 peserta sudah mendaftar kepada panitia. Peserta berasal dari lima provinsi di Pulau Sumatra, yaitu Sumatra Selatan, Sumatra Utara, Riau, Jambi dan Sumatera Barat.

“Alhamdulillah sudah ada 425 peserta yang mendaftar ke panitia hingga saat ini dari lima provinsi di Sumatera. Sejauh ini peserta terbanyak berasal dari Klub PB. Bank Riau Kepri sebanyak 80 orang, sementara dari Pengcab Payakumbuh akan mengutus 40 orang atlet,” terang Firdaus yang juga mantan Kabag Protokoler Pemko Payakumbuh ini.

Ditambahkan, proses pendaftaran sendiri akan ditutup pada malam ini (minggu,15/12-red). “Insyaallah pendaftaran ditutup hari ini, dan malam nanti kita langsung gelar rapat pengecekan terakhir terkait jumlah peserta,” tambahnya.

Kejuaraan Bulutangkis Payakumbuh Open sendiri akan berlangsung dari tanggal 18 s.d. 21 Desember 2019 di GOR Bulutangkis Masri M, Kelurahan Ibuh, Kecamatan Payakumbuh Barat. Para pemenang akan mendapatkan trophy, dan juga tabanas.

“Mari kita bersama-sama menyukseskan kejuaraan ini, sekaligus kejuaraan ini menjadi sumbangsih Pengcab PBSI dalam rangka memeriahkan HUT Kota Payakumbuh Ke-49,” ajaknya.

Terpisah, dihubungi via Ponsel, Walikota Payakumbuh Riza Falepi turut mendukung terselenggaranya kejuaraan tersebut. Dikatakan, Kota Payakumbuh memiliki prestasi yang cukup baik pada cabang olahraga bulutangkis.

“Prestasi kita di olahraga bulutangkis cukup baik. Baru-baru ini dua orang ASN kita menjadi juara pertama turnamen bulutangkis antar instansi dalam rangka Dies Natalis Universitas Andalas. Ini tentu menjadi pelecut untuk terus membesarkan cabang bulutangkis didaerah kita,” tukas Riza Falepi. (rel)