Payakumbuh – Wali Kota Payakumbuh Riza Falepi bersama Wakil Wali Kota Erwin Yunaz Bersama sejumlah unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Sekda Rida Ananda dan beberapa pimpinan perangkat daerah tinjau Posko Tanggap Darurat Virus Korona di perbatasan Kota Payakumbuh.
“Gerbang kota saat ini merupakan lokasi yang paling rawan, maka dari itu Pemko Payakumbuh bersama TNI dan Polri melakukan penyemprotan disinfektan kepada kendaraan dan orang yang melintasi jalur ini serta pengecekan suhu tubuh,” kata Riza Falepi saat peninjauan lokasi, Jumat (27/03) malam.
Riza menekankan, Pemko Payakumbuh tidak melakukan penutupan jalan menuju Kota Randang tapi hanya pengalihan jalan untuk akses keluar masuk Payakumbuh.
“Akses ke Payakumbuh tidak ditutup cuma kita perketat untuk mengatasi menyebaran virus korona,” ucap Wako Riza.
Dijelaskan Wako Riza hal ini dilakukan agar jangan sampai wabah virus korona menginfeksi warga sebab Payakumbuh merupakan jalur perlintasan, penghubung antara Sumbar dan Riau.
’90″Sebagai pimpinan saya akan lakukan apapun untuk melindungi warga Payakumbuh supaya tidak ada yang terjangkit virus korona ini,” pungkas Wako Riza tegas.