Payakumbuh — Tim sepak bola kebanggaan Kota Payakumbuh, Persepak berhasil melaju ke babak 8 besar kompetisi Piala Soeratin U-17 yang digelar Asprov PSSI Sumatera Barat. Satu tempat di babak 8 besar dipastikan Persepak setelah jadi juara Group C.
“Alhamdulillah, penampilan adik-adik kita sangat mengesankan. Pada pertandingan pertama melawan Persis Solok, Persepak menang 2-1,” ujar Sekretaris Persepak, Bambang Safari, Selasa (19/11).
Sementara pada pertandingan kedua melawan PSKPS Pasaman di Lapangan Subarang Batuang, Senin (18/11), Persepak harus menelan kekalahan 1-0.
“Walaupun kalah pada pertandingan kedua, Persepak tetap menjadi juara grup karena keunggulan head to head. Alhamdulillah lolos ke 8 besar,” tutur Bambang.
Pada babak 8 besar nanti, bakal digelar technical meeting lagi untuk menentukan pembagian group menuju format setengah kompetisi. “Nanti juara group dan runner-up yang naik ke babak semifinal,” ucap Bambang.
Bambang berharap para pemain Persepak tetap mempertahankan performa terbaiknya sehingga mampu unjuk gigi di babak 8 besar yang rencananya bakal digelar 23 November mendatang.
Senada dengan Bambang, Ketua Askot PSSI Payakumbuh yang juga Wakil Wali Kota Erwin Yunaz mendukung penuh kiprah Persepak dalam kompetisi ini.
“Inilah momentum bagi kita untuk meningkatkan pembinaan sepak bola kelompok umur di Payakumbuh. Selamat bertanding, berlatihlah secara disiplin. Semoga Allah memberikan hasil yang terbaik,” katanya.
Sekedar diketahui, Piala Soeratin merupakan turnamen usia muda terbesar dan tertua di Indonesia hingga saat ini. Penamaan Soeratin ini mengambil nama dari tokoh pendiri PSSI Ir. Soeratin Sosrosoegondo. Dimulai sejak tahun 1965, Piala Soeratin khusus dibuat untuk pemain muda. Piala Soeratin dimulai berjenjang dari putaran daerah di tiap provinsi, masing-masing juara provinsi akan lanjut mengikuti putaran nasional. (humas)