Sambut Jamaah Haji Payakumbuh, Walikota : Semoga Peroleh Haji Mabrur

164

HumasKominfo — Musim Haji tahun 1440 Hijriah/ 2019 Masehi, telah berakhir. Setelah lebih kurang 40 hari di Tanah Suci Mekah, para Jamaah Haji kembali ke Tanah Air. Tak terkecuali dengan Jamaah Haji asal Kota Payakumbuh. Setelah diberangkatkan pada tanggal 21 Juli 2019 yang lalu, mendarat dengan sehat dan selamat pada hari Sabtu (31/8) siang di Bandara International Minangkabau.

Walikota Payakumbuh yang diwakili Asisten III Amriul Dt. Karayiang, menyambut kedatangan para Jamaah ini melalui acara penyambutan di Sekretariat IPHI Kota Payakumbuh, kawasan Labuh Basilang, Kamis (5/9).

Turut hadir Wakil Ketua DPRD Wulan Denura, Tim Pemandu Haji Daerah (TPHD) Musim Haji 2019, Chandra, Tim Pemandu Ibadah Haji Daerah (TPIH) Syafrijon, ketua Kloter Mustafa, Ketua MUI Kota Payakumbuh Mismardi, Ketua IPHI kota Payakumbuh Rudi serta unsur lainnya.

Walikota melalui Asisten III Amriul dalam sambutannya mengucapkan selamat datang kepada jemaah haji yang telah kembali dengan selamat.

“Alhamdulillah, seluruh jamaah haji yang berasal dari Kota Payakumbuh, kembali ke tanah air dengan sehat dan selamat. Walaupun beberapa jamaah mengalami gangguan tenggorokan dan batuk, namun secara keseluruhan, kondisi jamaah terlihat baik” ujar Amriul.

Amriul juga menyampaikan, sekembalinya dari Tanah Suci, hendaknya para Jamaah Haji bisa menjadi pedoman dan pelopor peningkatan kesejahteraan masyarakat sekitar.

“Salah satu ciri-ciri haji yang mabrur, adalah menjadi manfaat dan teladan bagi sekitar. Mudah-mudahan, semua jamaah yang baru kembali, menjadi haji yang mabrur,” tambahnya.

Lebih jauh Amriul berharap agar para jemaah haji untuk memberikan kontribusinya baik dalam memakmurkan masjid dengan salat berjemaah maupun berpartisipasi dalam pembangun Kota Payakumbuh ke depannya.

“Dan semoga kepada seluruh jamaah haji kota Payakumbuh tahun 2019 ini menjadi haji yang mabrur,” terangnya.

Pada Musim Haji tahun ini, Kota Payakumbuh memberangkatkan Jamaah sebanyak 244 orang. Angka ini berkurang sebanyak 52 orang dibandingkan tahun lalu yang hanya berjumlah 296 orang. Untuk keberangkatan ke Tanah Suci, jamaah haji Kota Payakumbuh tergabung dalam kelompok terbang (kloter 15 dan 18). (*)