Volume Sampah Naik pada Ramadan, Dinas LH Turunkan Armada Tembak

254

Payakumbuh — Memasuki hari keempat puasa Ramadan 1440 H, peningkatan aktivitas perdagangan ternyata memberi ekses terhadap peningkatan volume persampahan di Kota Payakumbuh. Hal itu diakui oleh Kepala Dinas Lingkungan Hidup (LH) Dafrul Pasi saat dihubungi, Kamis (9/5).

“Pada hari biasa, volume sampah yang dihasilkan masyarakat mencapai 70 ton per hari, jumlah itu pasti meningkat pada bulan Ramadhan karena adanya peningkatan sampah dari pedagang dan peningkatan sampah di rumah tangga,” Kata Kadis LH Kota Payakumbuh, Dafrul Pasi

Ia menjelaskan selama bulan puasa volume sampah biasanya naik tajam menjadi 90 ton perhari dengan penyumbang utama dari aktivitas pedagang. Untuk itu pihaknya akan memaksimalkan pengangkatan sampah.

“Kita maksimalkan dari pengangkatan dan pengolahan sampah, kita punya armada tembak, sampah-sampah yang bertumpuk itu, yang spotnya melebihi kapasitas, ada 2 kali pengangkutan di TPSS dari hari biasa,” ujar Dafrul.

Dafrul menambahkan Yang jadi kendala adalah waktu pengangkutan sampah. Biasanya jam 9 pagi sudah bersih seluruh sampah yang ada di TPSS, namun saat ini jam 11 petugas kita masih bekerja melakukan pengangkutan sampah.

Selanjutnya Dafrul menghimbau kepada masyarakat  di  rumah tangga dapat melakukan pemilahan sampah. Sampah-sampah rumah tangga bisa dilakukan pemilahan.

“Pilahlah sampah dari rumah, sehingga sampah yang dibuang ke TPSS sudah yang residu. Bagi pengusaha dan pedagang, kita harap menyediakan kantong untuk sampah, jangan sampai bertebaran sampah di jalanan, demi kebersihan kota kita,” pungkasnya. (Humas/cs)

Ket.Foto : Walikota Riza Falepi memberi arahan kepada Eks. Kadis LH dan sejumlah petugas kebersihan Dinas LH di Halaman Balaikota.