Wujudkan Pasar Tertib Ukur, Dinas Koperasi dan UKM Tera Ulang Timbangan Pedagang

188

HumasKominfo — Dinas Koperasi dan UKM Payakumbuh gelar kegiatan tera ulang timbangan yang digunakan oleh para pedagang dengan posko di halaman parkir Pasar Ibuh Timur, Kota Payakumbuh. Kegiatan tersebut digelar selama lebih kurang 10 hari.

“Iya, kegiatan ini sudah 9 hari kami gelar. Insya Allah besok hari terakhir akan keliling ke Pasar Payakumbuh karena ada juga timbangan yang tidak bisa dibawa keluar seperti timbangan emas sehingga kami datangi langsung,” ujar Kepala Dinas Koperasi dan UKM melalui Kabid Perdagangan Israneldi, Kamis (12/9).

Dijelaskan Haji Is (sapaan akrab Israneldi), tera ulang timbangan ini merupakan kegiatan tahunan yang merupakan amanat dari UU Perlindungan Konsumen.

“Makanya kegiatan ini sudah ada di DPA
Seksi Perlindungan Konsumen Metrologi dengan tujuan menuju pasar tertib ukur. Artinya semua timbangan yang digunakan pelaku usaha di Payakumbuh sudah memenuhi kalibrasi standar,” tuturnya.

Sejauh ini sudah lebih dari 1500 unit timbangan yang ditera oleh Dinas Koperasi dan UKM Payakumbuh bahkan pihak dinas menarik timbangan yang dinilai tidak layak.

“Sudah lebih 1500 timbangan yang ditera, berarti sudah lebih banyak dari tahun lalu. Termasuk penertiban timbangan yang tidak layak untuk digunakan kegiatan bisnis seperti timbangan rumah tangga dan timbangan plastik,” ujar Haji Is.

“Timbangan yang tidak layak kami tarik dan kami bawa ke posko. Kalau pemilik akan mengambil harus menandatangani surat perjanjian bahwa tidak akan menggunakannya lagi untuk kegiatan bisnis. Lebih 50 timbangan yang ditarik,” katanya.

Ia mengatakan, Dinas Koperasi dan UKM terus melengkapi sarana dan prasarana kalibrasi sehingga kegiatan tera ulang ini tidak sekali setahun saja dan bisa lebih intens dilakukan.

“Tahun ini kita sedang pengadaan peralatan tera sehingga tahun depan kegiatan monitoring bisa dilakukan sekali dua bulan dan ditargetkan 2021 pedagang sudah bisa datang saja ke kantor setiap hari untuk kalibrasi timbangannya. Mohon doanya agar lancar dan segera terwujud,” ucapnya.(*)