Kedatangan Tamu, DWP Kota Payakumbuh Dapat Kunjungan dari DWP Kabupaten Empat Lawang Provinsi Sumatera Selatan

233

Payakumbuh — Hadirkan program kerja dan inovasi yang kreatif, Darma Wanita Persatuan (DWP) Kota Payakumbuh dapat kunjungan dari DWP Kabupaten Empat Lawang Provinsi Sumatera Selatan.

Rombongan yang disambut hangat oleh Ketua DWP Kota Payakumbuh Ny. Cece Rida Ananda bersama pengurus tersebut langsung dijamu di Kantor Balai Kota Payakumbuh, Rabu (09/06).

“Selamat datang di Kota Payakumbuh, dan terimakasih atas kunjungan silaturahminya kesini, semoga ibuk-ibuk betah di Payakumbuh,” kata ketua DWP Kota Payakumbuh Ny. Cece Rida Ananda.

Dalam pertemuan tersebut Cece menjelaskan semua kegiatan dan program kerja yang telah dilakukan kepada DWP Kab. Empat Lawang sehingga mampu menghadirkan kesejahteraan bagi anggotanya.

“Kita telah banyak melahirkan inovasi yang sudah diterapkan oleh anggota DWP kita, bagaimana cara meningkatkan ekonomi keluarga, kesejahteraan sosial dan lain sebagainya. Sehingga itu sangat membantu di lingkungan sekitarnya,” ujarnya.

Sementara itu Ketua DWP Kab. Empat Lawang Ny. Intan Juairiah Indera Supawi merasa terkesan atas program kerja DWP Kota Payakumbuh dan mengucapkan terimakasih atas sambutannya.

“Kami sangat terkesan dari program-program yang disampaikan oleh ketua DWP Kota Payakumbuh tadi, jadi memang tidak salah kalau kami melaksanakan kunjungan kerja dan belajar ke Kota Payakumbuh,” ungkapnya.

Ny. Intan menyebut dirinya baru dilantik karena terjadi pergantian antar waktu. Karena ingin menghadirkan terobosan dan inovasi baru bagi DWP Kab. Empat Lawang makanya ingin belajar dan menambah pengetahuan ke Payakumbuh.

“Kami ingin mendapat ilmu yang ingin kami terapkan di tempat kami karena kita lihat DWP Kota Payakumbuh sangat aktif. Banyak kegiatan yang bisa kami contoh dari sini, mudah-mudahan ini bisa kami terapkan dan silaturahmi kita tetap terjaga,” ucapnya.

Diakhri acara DWP Kab. Empat Lawang dibawa oleh DWP Kota Payakumbuh berkunjung ke centra IKM Randang untuk menyaksikan proses pembuatan randang yang merupakan ikon The City of Randang.